Sunday, November 2, 2008

Toyota Team Indonesia Kukuhkan Prestasi di Slalom dan Touring

Toyota Team Indonesia (TTI) mengukuhkan prestasinya di ajang motosport pada kejuaraan Slalom dan balap Touring tahun 2008 ini. Di ajang Slalom, TTI berhasil menjuarai Kejuaraan Nasional Slalom 2008 setelah berhasil menyapu bersih semua kelas pada seri kedelapan Djarum Black Night Slalom 2008 yang digelar di Bandung (Sabtu, 1 November 2008).

Di kejuaraan ini Toyota Yaris membuktikan diri sebagai kendaraan yang cocok untuk anak muda, karena selain konsumsi bahan bakarnya sangat efisien, juga memiliki performa yang terbukti di ajang balap slalom. Sedang di arena Fastron Pertamax Indonesia Touring Car Championship, dengan mengusung Toyota Yaris dan Toyota Vios, hingga seri kelima TTI tetap memimpin kejuaraan dengan para pembalapnya Haridharma Manopo (Hari) di kelas kelas Grand Touring Car Championship (GTCC) dan Renaldo P.Koesoemo (Aldo) yang turun di kelas Indonesia Touring Car Championship (ITCC).

Di ajang Djarum Black Night Slalom 2008 seri kedelapan, pembalap Anggana OHP yang tergabung dalam TTI Slalom berhasil meraih podium utama untuk kelas A1 dengan catatan waktu terbaik dengan total waktu 1:32:88. Kelas A1 merupakan kelas bergengsi di kejuaraan slalom, karena kelas ini memperlombakan mobil-mobil pabrikan yang diproduksi tahun 2000 ke atas, standar pabrik (tanpa modifikasi pada mesin dan sistem rem), dan merupakan kendaraan berpenggerak roda depan.

Pada kelas Seeded B dan kelas F, pembalap Andry SA dari TTI juga berhasil menjadi yang terbaik dengan catatan waktu 1:37:72 dan 1:36:65. Sementara itu pada kelas wanita, pembalap belia berbakat tim TTI, Alinka Hardianti mampu menunjukkan kemampuannnya dengan berhasil menyabet juara pertama dengan perolehan waktu 1:40:64.

Sedangkan pembalap senor nasional, James Sanger, dipastikan menjadi Juara Nasional setelah pada seri kedelapan ini mampu menunjukkan performanya yang bagus sehingga total poin nya tidak dapat dikejar lagi oleh lawan-lawannya.

”Tahun ini merupakan tahun perdana bagi kami untuk turun secara serius pada event slalom. Dan di tahun pertama kami inilah , TTI mampu mengantarkan pembalapnya menjadi juara nasional. Dengan Toyota yaris yang memiliki performa yang bagus, kami yakin akan dapat terus berprestasi di ajang kejuaraan slalom ini. ” ujar Achmad Rizal, Direktur TTI.

Mengomentari mengenai hasil balap seri kedelapan hari ini, Rizal dan Memet sepakat persiapan teknis yang lebih matang serta evaluasi untuk meraih hasil yang lebih maksimal pada seri-seri berikutnya masih tetap diperlukan. ”Prestasi yang telah kami raih sejauh ini merupakan buah dari kerja keras seluruh tim. Jadi, ajang kali ini juga sekaligus menunjukkan bagaimana TTI yang merupakan pendatang baru, memiliki kinerja yang kompak”

Kekompakan tim yang didukung oleh Tim mekanik yang terampil juga merupakan salah satu elemen penting dalam menjaga kualitas tim, dan TTI diperkuat oleh tim mekanik yang dipimpin oleh Usman Adhi. Prestasi TTI menyabet juara pertama pada seri ini memang merupakan perpaduan antara keunggulan produk, kehebatan pembalap dan kekompakan di sirkuit. Dan ini menjadi pembuktian nyata kualitas serta performa Toyota Yaris yang menggunakan mesin INZ-FE dengan teknologi VVT-I. /PR

No comments:

Post a Comment